Kaos Band Black Sabbath Paling Laris Di Dunia

Posted by

Tak hanya lagu saja yang selalu jadi incaran pada fans, ini bisa dibuktikan dari banyaknya fans yang tertarik membeli cinderamata dari musisi rock dan metal idola mereka. Dan ternyata band heavy metal asal inggris Black Sabbath meski sudah terbentuk sejak 1969, penjualan kaos band ini masih laris manis dan berhasil dinobatkan sebagai kaos terlaris menurut perusahaan retail HMV, Inggris. Kaos rock vintage yang mereplika tur Black Sabbath di Amerika Serikat pada 1978 menjadi kaos paling populer.
Sementara itu, penjualan kaos band lainnya pada posisi kedua ditempati oleh band hard rock Led Zeppelin yang mulai aktif pada akhir 1960 sampai 1970-an. Sedangkan band yang pernah digawangi oleh John Lennon, Paul McCartney, George Harrison dan Ringo Starr masuk ke dalam sepuluh besar dengan kaos bergambar album Sgt Pepper’s Lonely Hearts Club Band yang dirilis pada 1967 oleh The Beatles.
Kabarnya yang membuat kaos band Black Sabbath laris adalah film The Avengers. Karena dalam film tersebut Robert Downey Jr yang memerankan tokoh Tony Stark/Iron Man menggunakan kaos band Black Sabbath tersebut.
1. Black Sabbath – US Tour 78
2. Led Zeppelin – USA 77
3. Led Zeppelin – Celebration Day
4. David Bowie – Smoking
5. Bruce Springsteen – Sand Tour
5. Foo Fighters – Gold logo
6. AC/DC – Angus And Brian
7. Metallica – Skull Explosion
8. Rolling Stones – Union Jack Tongue
9. Beatles – Sgt Pepper
10. Guns N’ Roses – Appetite For Destruction


Blog, Updated at: 11.17

0 komentar:

Posting Komentar